Bagaimana Cara Anda Mengelola Stres Dengan Baik

Bagaimana Cara Anda Mengelola Stres Dengan Baik



Setiap orang, mungkin juga termasuk Anda, bisa dipastikan pernah mengalami stress dengan penyebab yang berbeda-beda. Seperti misalnya banyaknya pekerjaan yang harus diselesaikan bisa membuat Anda menjadi stress dan pada akhirnya Anda malas atau menunda untuk mengerjakannya. Stress merupakan hal yang wajar dialami oleh seseorang ketika dirinya terlalu memikirkan sesuatu. Akan tetapi perlu Anda ketahui bahwa sebenarnya stress bisa dikelola dan dikurangi dengan keterampilan dan perilaku Anda. Berikut beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mengelola stress dengan baik seperti yang dikutip dari dummies.com.

1. Tidur yang baik Untuk Kurangi Stress

Untuk mengurangi stress, Anda harus mendapatkan waktu tidur yang baik dan berkualitas. Waktu tidur yang baik bagi orang dewasa yaitu sekitar 7-8 jam dalam sehari. Dengan memperoleh waktu tidur yang berkualitas maka Anda tidak akan merasa lelah saat bangun di pagi hari.  Lelah saat bangun pagi adalah faktor pertama penyebab stres terjadi.  Hindari sedapat mungkin bekerja larut malam yang berdampak pada kurangnya kualitas tidur Anda.

2. Mengurangi Kemarahan, Mengurangi Stress

Anda perlu melatih kesabaran dan menghindari amarah untuk mengurangi stress yang Anda alami. Belajar mengatur ekspresi kemarahan, kesedihan, dan penyesalan juga penting untuk Anda lakukan.  Kemampuan mengelola emosi sangat berguna untuk menekan level stres Anda, dan menjadi proses pembelajaran kedewasaan diri.

3. Tahu Bagaimana Caranya Untuk Bersantai

Cari tahu bagaimana cara Anda untuk bersantai dan menenangkan pikiran Anda, seperti misalnya melakukan meditasi atau berolahraga. Lakukan juga aktivitas-aktivitas yang bisa mengalihkan perhatian Anda dari rasa stress.  Nikmati waktu Anda sedapat mungkin, baik dalam kesendirian atau hangout bersama teman diluar lingkungan kerja.

4. Kelola Waktu Secara Efisien

Gunakan waktu Anda secara efisien dengan membuat jadwal kegiatan yang Anda lakukan. Anda akan bisa mengontrol waktu Anda sendiri apabila mampu mengelola waktu dengan baik.  Gunakan waktu Anda secara efisien dengan melihat pareto prioritas pekerjaan.  Pengelolaan waktu adalah salah satu cara Anda dapat menghindari stres berlebihan.

5. Jangan Khawatirkan Hal-Hal Tidak Penting

Sebaiknya Anda mengetahui hal-hal apa saja yang penting dan tidak penting bagi diri Anda. Berusahalah untuk tidak terlalu mengkhawatirkan sesuatu yang tidak penting sebab hal tersebut hanya akan menambah stress Anda. Banyak pekerjaan dihadapan Anda, namun tidak semua menjadi beban tanggungjawab langsung.  Sedemikian ada pekerjaan yang dapat didelegasikan kepada rekan atau bawahan.

6. Hiduplah Sebagai Diri Sendiri

Jadilah diri Anda sendiri dengan melihat kembali secara baik-baik apa yang menjadi tujuan hidup Anda. Cobalah untuk meraih tujuan hidup tersebut agar Anda bisa merasakan kebahagiaan.  Jangan memaksa melakukan perubahan yang bukan “diri Anda”.  Lakukan perubahan sesuai dengan Anda apa adanya dan tujuan akhir yang akan dicapai.

7. Humor Untuk Meredakan Stress

Stress bisa dikurangi dengan sebuah humor yang Anda lakukan, salah satu contohnya yaitu dengan sesekali menertawakan diri Anda sendiri.  Membaca komik lucu, cerita lucu dan lainnya, akan mengalirkan hormon bahagia dalam aliran darah.

8. Habiskan Waktu Bersama Orang-Orang Terdekat

Menghabiskan waktu bersama dengan orang-orang terdekat Anda dapat meminimalisir rasa stress. Hal tersebut dikarenakan merekalah yang mau mendengarkan sekaligus peduli pada Anda.

Beberapa cara tersebut diatas bisa Anda lakukan untuk mengelola stress secara baik. Dan dengan menerapkan cara-cara tersebut, diharapkan Anda dapat mengatasi dan mengatur tingkat stress yang muncul serta semakin jarang mengalaminya. Ada baiknya juga Anda meninggalkan kebiasaan buruk dan memulai kebiasaan yang baik.



sumber : http://ikhtisar.com/bagaimana-cara-anda-mengelola-stres-dengan-baik/

Posting Komentar

[blogger]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget